Skip to main content

Featured Post

Profil Rahma Huda Putranto

Rahma Huda Putranto, S.Pd., M.Pd.  adalah Duta Baca Kabupaten Magelang yang   lahir di Magelang, pada tahun 1992, lulus dengan predikat cumlaude dari Jurusan S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri Semarang tahun 2014. Pernah menempuh Program Magister Manajemen Pendidikan di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Selain itu, gelar magister bidang pendidikannya juga diperoleh melalui Program Magister Manajemen Pendidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Penulis pernah bekerja sebagai guru di SD Muhammadiyah Borobudur. Kemudian mendapat penempatan di SDN Giripurno 2 Kecamatan Borobudur sebagai Pegawai Negeri Sipil. Terhitung mulai tanggal 1 Maret 2018 mendapat tugas baru di SD Negeri Borobudur 1. Alamat tempat tinggal penulis berada di dusun Jayan RT 02 RW 01, Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah. Selain itu, penulis dapat dihubungi melalui email r_huda_p@yahoo.co.id. Penulis pernah mengikuti program Latihan Mengajar di Uni

Infaq Wakaf Tanah Muhammadiyah Borobudur pada Idhul Fitri 1439 H / 2018 M


Pimpinan Cabang Muhammadiyah Borobudur ketika shalat idulfitri mendirikan posko pembelian tanah wakaf. Jumlah posko/ sekretariat ketika sholat idulfitri ini ada dua, yaitu di sebelah barat dan timur lapangan. Kebetulan saya dan klisin membantu mas aad bertugas di posko sebelah barat.

Alhamdulillah ketika direkap berdasarkan catatan di posko barat terkumpul komitmen pembelian tanah wakaf dari jamaah seluas 82 meter dengan uang tunai senilai 12 juta. Sedangkan infaq shalat ied memperoleh 17 juta rupiah.

Perlu diketahui bahwa jamaah dapat membeli tanah wakaf untuk Muhammadiyah dengan cara pembayaran tunai ataupun transfer di kemudian hari. Banyak jamaah yang berkomitmen untuk mentransfer di kemudian hari.

Masih ada kesempatan bagi bapak dan ibu yang ingin berinfaq dalam bentuk tanah wakaf. Masih ada sekitar 918 meter persegi. Jamaah bisa membeli setengah atau satu meter. Satu meter persegi senilai dengan Rp 250.000. Monggo yang ingin berinfaq bisa menghubungi nomor yang ada di foto formulir yang saya upload.

Salam,
Selamat Idulfitri!


Comments

Baca Juga