Skip to main content

Featured Post

Profil Rahma Huda Putranto

Rahma Huda Putranto, S.Pd., M.Pd.  adalah Duta Baca Kabupaten Magelang yang   lahir di Magelang, pada tahun 1992, lulus dengan predikat cumlaude dari Jurusan S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri Semarang tahun 2014. Pernah menempuh Program Magister Manajemen Pendidikan di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Selain itu, gelar magister bidang pendidikannya juga diperoleh melalui Program Magister Manajemen Pendidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Penulis pernah bekerja sebagai guru di SD Muhammadiyah Borobudur. Kemudian mendapat penempatan di SDN Giripurno 2 Kecamatan Borobudur sebagai Pegawai Negeri Sipil. Terhitung mulai tanggal 1 Maret 2018 mendapat tugas baru di SD Negeri Borobudur 1. Alamat tempat tinggal penulis berada di dusun Jayan RT 02 RW 01, Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah. Selain itu, penulis dapat dihubungi melalui email r_huda_p@yahoo.co.id. Penulis pernah mengikuti program Latihan Mengajar di Uni

Peserta Tidak Bisa Masuk Upacara Puncak Hari Guru



Tidak semua anggota PGRI yang hadir di stadion pakansari dapat masuk ke dalam Stadion Pakansari Bogor. Hal ini disebabkan karena kedatangan mereka melebihi waktu yang ditentukan. Penutupan tepat waktu arena stadion nerupakan upaya sterilisasi yang dilakukan oleh tim keamanan. Karena kegiatan upacara puncak hari guru ini dihadiri oleh presiden Jokowi.

Anggota PGRI yang membawa surat undangan pun tidak diperbolehkan masuk sehingga semuanya hanya melihat dari luar pagar sambil menerima beberapa souvenir yang telah dititipkan pengurus PGRI daerahnya masing-masing. Situasi riuh di antara peserta yang tidak masuk sempat terjadi. Namun semua masih di berada pada batas kewajaran.

Untungnya, para peserta upacara yang tidak bisa masuk ke Stadion Pakansari dapat menyaksikan melalui layar lebar. Panitia menyediakan empat layar lebar yang menampilkan situasi secara langsung apa yang terjadi di dalam stadion Pakansari. Pidato Joko Widodo, Presiden Republik Indonesa dan Dr Unifah Rosyidi, Ketua Umum PGRI juga dapat disaksikan dengan baik melalui layar lebar ini.

Comments

Baca Juga