Memanfaatkan Sisa Air Wudhu

Wudhu menjadi aktivitas yang menggukan air dan sering dilaksanakan oleh orang Islam. Air sisa wudhu dapat dimanfaatkan daripada hanya terbuang percuma. Air tersebut dapat ditampung di kolam ikan.

Wudhu bagi sebagian orang dimaknai sebagai  ritual membasuh anggota tubuh sebelum shalat. Namun, bagaimanapun juga wudhu bagi seorang muslim sangatlah penting. Karena shalat mensyaratkan kesucian diri dari hadast kecil dan besar.

Wudhu merupakan ritual yang menggunakan air. Air dipergunakan untuk membasuh anggota badan. Terkadang kita perlu merenung. Lebih banyak mana, air yang terpakai atau yang terbuang.

Misalnya dalam sekaki wudhu membutuhkan air mengalir sebanyak lima liter. Maka hampir 90% dari air wudhu terbuang. Katakanlah yang terbuang empat liter air.

Bayangkan, air wudhu yang terbuang di SD Borobudur 1 bisa mencapai 700 liter air. Hitungan ini diperoleh dari warga sekolah yang beragama islam dan melaksanakan sholat tiap harinya.

Belum bila ada warga sekolah yang melaksanakan sholat sunnah dhuha. Jumlah air sisa wudhu yang terbuang bisa lebih dari itu. Warga SDN Borobudur 1 yang beragama Islam diperkirakan sekitar 320 orang.

Kondisi terbuangnya air sisa wudhu di SDN Borobudur 1 terjadi setiap hari. Intensitasnya berkurang pada pada hari Jumat dan Sabtu. Karena di kedua hari itu kegiatan pembelajaran tidak melewati waktu dhuhur.

Dalam rangka memanfaatkan kembali air wudhu yang terbuang, SDN Borobudur 1 membuat kolam ikan. Kolam ikan berukuran 2x1 meter ini menampung sisa air wudhu.

Jenis ikan yang dipelihara dalam kolam sisa air wudhu adalah ikan lele. Ikan lele memiliki keunggulan hidup di air keruh. Sehingga cocok dipelihara di kolam pembuangan sisa air wudhu.

Ikan lele walau hidup di air keruh tetap memiliki kandungan gizi yang tinggi. Kandungan protein cocok bagi anak yang sedang memasuki masa pertumbuhan.

Harapannya, ikan lele nantinya dipanen dan dimasak bersama. Sehingga bisa dinikmati oleh siswa-siswi SDN Borobudur 1. Air tertampung, manfaat didapat.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Ad 2